Kabupaten Rembang kembali mencatatkan momen penting dengan digelarnya pengarahan Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) tingkat Provinsi. Kegiatan ini semakin istimewa dengan adanya keikutsertaan peserta didik dari MI An Nashriyah, yaitu Syamil (Juara 1 IPAS Kabupaten), Rian (Juara 3 IPAS Kabupaten), dan Ai (Juara 1 Matematika Kabupaten)yang turut ambil bagian dalam ajang OMI tingkat Provinsi. Kehadiran mereka menjadi bukti nyata semangat generasi madrasah untuk berprestasi sejak dini dan berani bersaing di tingkat lebih tinggi.

Pengarahan disampaikan langsung oleh Ibu Siti Maryati, S.Pd.Sd., M.Pd., yang memberikan motivasi sekaligus strategi bagi peserta untuk menghadapi kompetisi. Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya persiapan yang matang, kedisiplinan, serta menjaga sportivitas sebagai wujud karakter pelajar madrasah yang unggul.

Selain itu, Ibu Siti Maryati juga mengingatkan bahwa ajang OMI bukan hanya sekadar lomba, tetapi juga sarana mengasah kemampuan, menambah pengalaman, dan memperluas wawasan para peserta. Dukungan penuh dari madrasah diharapkan dapat menjadi bekal bagi para peserta untuk tampil percaya diri dan memberikan hasil terbaik dan mengharumkan nama madrasah di kancah yang lebih luas.